Safari ke Gampong Meutara, DPD BKPRMI Aceh Jaya Ajak Pemuda Memakmurkan Masjid

TAGACEH – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten Aceh Jaya melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan ke gampong Meutara, Kecamatan Jaya, Minggu (24/3/2024) malam.

Ketua Umum DPD BKPRMI Kabupaten Aceh Jaya, Tgk. Kafrawi mengatakan bahwa kegiatan safari Ramadhan tersebut dalam rangka mempererat tali silaturrahim dan menjalin ukhuwah antara BKPRMI dengan masyarakat.

Kegiatan dimulai dengan acara buka puasa bersama masyarakat, dilanjutkan dengan shalat tarawih dan witir secara berjamaah, ditutup dengan Tausiah yang disampaikan oleh Ketua Umum DPD BKPRMI Kabupaten Aceh Jaya Tgk. Kafrawi, SHI.

” Masyarakat menyambut baik kehadiran tim safari BKPRMI dan mengikuti dengan sangat antusias,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Tgk Kafrawi memaparkan berbagai program DPD BKPRMI Kabupaten Aceh Jaya yang telah dilakukan dan akan dilaksnakan kedepannya. Sebagai organisasi masyarakat yang berbasiskan pemuda dan remaja masjid, ia mengajak para remaja dan pemuda khususnya di Aceh Jaya untuk memakmurkan Masjid.

” Jadilah kita pemuda dan remaja ini sebagai garda terdepan dalam pelaksanaan kegiatan-kegiatan keagamaan di Masjid-masjid dalam lingkungan kita,” terangnya.

Selain di Gampong Meutara, kata Tgk Kafrawi, kegiatan safari Ramadhan DPD BKPRMI juga akan dilaksanakan di beberapa Masjid lainnya dalam wilayah Kabupaten Aceh Jaya.

Keuchik Gampong Meutara, Tgk. Mustafa menyampaikan terima kasih kepada Tim Safari DPD BKPRMI yang sudah memilih Gampong Meutara sebagai salah satu titik safari bulan Ramadhan tahun ini.

” Terimakasih telah memilih Gampong Meutara sebagai titik Ramadhan.” Pungkasnya.