Seekor Gajah Liar Masuki Pemukiman, Warga Ketakutan

TAGACEH – Seekor gajah liar memasuki pemukiman warga gampong Lawet, Kecamatan Pante Ceureumen, Kabupaten Aceh Barat pada Kamis  (4/7/2024) sekitar pukul 11 malam, akibatnya masyarakat gampong tersebut mengalami ketakutan.

 

Salah seorang masyarakat gampong Lawet Mustafa Mengatakan, Gajah yang berjumlah satu ekor tersebut turun dari hutan Krueng Lawet kemudian masuk ke persawahan tepat dibelakang rumah warga dan merusak sejumlah tanaman padi yang baru di tanam.

 

“Kami sangat ketakutan atas kehadiran gajah tersebut, bahkan masyarakat tidak berani lagi ke ladang dan ke kebun untuk mencari rezeki” ungkapnya.

 

Menurut Mustafa, gajah liar tersebut sebelumnya juga kerap memasuki pemukiman warga Desa Cangai yang juga bertetangga dengan Desa Lawet, dan merusak sejumlah kebun milik warga, selain mengalami ketakutan masyarakat juga mengalami kerugian .

 

Mustafa berharap kepada pemerintah kabupaten Aceh Barat dan pihak terkait untuk memberikan perhatian khusus terhadap penangan Gajah liar ini sebelum memakan korban dan mengalami kerugian yang lebih banyak lagi.

 

“kami sangat berharap dan memohon kepada pemerintah kabupaten Aceh Barat dan pihak terkait untuk mengambil langkah-langkah khusus dalam pengangan Gajah liar ini, demi menjaga keselamatan jiwa dan kebun warga, dan yang tak kalah penting adalah memberi rasa nyaman terhadap masyarakat”. Harapnya.