TAGACEH – Menjelang bulan ramadhan 1445 hijriah, Harga emas murni di Calang, Kabupaten Aceh Jaya tembus Rp 3.450.000 hingga Rp 3.500.000 per manyam (3,3). Harga tersebut sudah termasuk ongkos buat.
Pedagang Emas di Calang, Husaini Hasballah, Rabu (6/3/2024) mengatakan kenaikan harga logam mulia tersebut terjadi sejak dua hari terakhir.
” Harga emas naik sekitar 22 ribu per gram atau 100 ribu per manyamnya. Jika ditambah ongkos buat bisa mencapai Rp 3,500.000 juta permanyam tergantung kerumitan jenis barang,” kata Husaini.
Sedangkan emas jenis london, dari harga sebelumnya Rp 3.230.000 kini naik menjadi Rp 3.330.000 per manyamnya (belum termasuk ongkos buat).
Husaini mengaku tak mengetahui secara pasti penyebab tingginya harga perhiasan emas saat ini.
Dampak dari lonjakan harga tersebut, membuat masyarakat lebih memilih untuk menjual perhiasan emas, bahkan meningkat hingga 60 persen dari biasanya.
” Dalam sehari bisa mencapai 30 sampai 40 mayam yang menjual. Sepertinya untuk kebutuhan meugang dan cicilan,” ucap Husaini.