TAGACEH – Klub Al Qassam Fc berhasil meraih tiket ke babak 12 besar usai membantai Aron Patah FC dengan skor 4-0 pada turnamen HUT Pemuda 7 Gampong Persiapan Mukim Panga Tengoh di Lapangan Desa Tuwie Kaye, Kecamatan Panga, Kabupaten Aceh Jaya, Minggu, 21 Januari 2024.
Anak-anak Al Qassam bermain menekan sejak kick off babak pertama dimulai. Beberapa peluang tercipta namun belum berhasil dikonversi menjadi gol.
Baru dimenit ke 8, Fendi Pemain nomor punggung 13 berhasil memanfaatkan peluang dan merubah kedudukan menjadi 1-0 untuk kemenangan Al Qassam FC.
Tak berselang lama, gawang dikawal Mahlen kembali bergetar usai tendangan keras yang dilesatkan pemain nomor punggung 6, Nasrul Yusuf.
Anak-anak Aron Patah FC beberapa kali mendapatkan peluang, namun kokohnya pertahanan Al Qassam sehingga belum berhasil merubah papan skor. Menit ke-20 bek kanan Aron Patah, Muhajir terpaksa ditarik keluar karena cendera dibagian kaki.
Dibabak kedua, anak-anak Al Qassam kembali memberikan tekanan ke pertahanan Aron Patah.
Gol kembali tercipta melalui tendangan bebas Danil dari luar kota penalti pada menit ke-41. Skor 3-0 kemenangan Al Qassam.
Tak tinggal diam, anak-anak Aron Patah mencoba mengejar ketinggalannya, namun lagi-lagi usaha mareka berhasil dipatahkan.
Menjelang akhir babak kedua, pemain nomor punggung nomor 10, Danil kembali mencatatkan nama dipapan skor. Sehingga angka bertambah 4-0 kemenangan Al Qassam FC.